22.3.12

Pesta Ulang Tahun Torres yang Sederhana


Selasa, 20 Maret, kemarin, Fernando Torres genap berusia 28 tahun. Eh, berbeda dengan bintang sepak bola lainnya, Seperti yang dilakukan para bintang Real Madrid misalnya, si el Nino ini merayakannya dengan sederhana. Perayaan ulang tahunnya, hanya dilakukan dengan teman-teman seklub, Chelsea.

Tempatnya? Di tempat latihan The Blues di Cobham. Tak ada lampu apalagi musik yang berdentum-dentum, hanya sebuah kue ulang tahun lengkap dengan lilin angka 28. Acaranya pun biasa saja. Tiup lilin lalu membagikan potongan kue itu pada orang-orang yang ada di tempat latihan.


Pesta ulang tahun yang sederhana memang. Tapi sesungguhnya, suasana Torres yang lahir pada 1984, di Fuenlabrada, Spanyol ini tengah bergelimang kesukaan. Lama tak mencetak gol, sampai dia dituduh sudah kehabisan kepercayaan diri, akhirnya saat melawan Leicester dia memborong dua buah gol.

Namanya langsung berkibar lagi. Bahkan Juventus langsung menawarinya untuk pergi ke Turin di musim depan. Vicente del Bosque, pelatih Spanyol pun membuka pintu lagi kalau permainannya konsisten sampai akhir musim. Torres yang sudah digrounded, bisa diajak ke Piala Eropa nanti.

Balik lagi ke pesta ulang tahunnya, Toh sederhana,  mereka senang tiada terkira. Apalagi setelah mereka mendapatkan potongan kue dari yang punya hajat. “Make a wish,” teriak si kribo David Luiz, back Chelsea itu. Frankie Lampard menimpali dengan riang. “Ingin bikin gol lagi, Nando,” katanya. Torres menjawab, “Piala Champions!”  

Seperti api yang membakar lilin ulang tahunnya, Torres memang sedang panas-panasnya. Hanya satu keinginannya, “Saya membutuhkan membuat gol sebanyak-banyaknya. Saya sudah bekerja keras, hasilnya akhir pekan yang menyenangkan. Saya membuat gol hari ini,” katanya saat mencetak gol ke Leicester, seperti dikutip DailyMail.

Selamat ulang tahun el Nino…

2 comments:

Ilham Fadillah said...

Selamat ya, Torres !.

unikgaul said...

selamat ulang tahun torres !

http://www.unikgaul.com/2012/02/cara-mengatasi-kecanduan-rokok.html

Post a Comment