25.3.12

Wojciech Szczeny Traktir Ulang Tahun Anak-Anak

Kemenangan Arsenal atas Aston Villa semalam menyenangkan semua pemain The Gunners, terlebih buat Wojciech Szczeny. Pemain ini meskipun tidak pernah mencetak gol, ya namanya juga kiper, namun dalam pertandingan semalam, gawangnya tak mampu ditembus Agbonlahor dan kawan-kawan. Istilah sepak bolanya, clean sheet. Penjaga gawang asal Polandia ini sudah jelas mesem-mesem kesenangan. Senyum lebar pun terus tercetak di wajahnya.


Ini adalah kegembiraan kedua dalam pekan ini. Sebelumnya, wajah sumringah juga diperagakan anak kiper legendaris Polandia, Thomas Szczeny. Tapi, bukan di lapangan melainkan di sebuah rumah makan di London Utara. Nah, saat dinner di restoran itu dia melihat sekelompok anak-anak sedang berpesta.

Tiba-tiba tanpa ada yang meminta, mungkin Szczeny memang orangnya baik, dia langsung mendatangi mereka. Dari sekadar menyapa, dia ikut-ikutan berfoto-foto dan memberikan tanda tangan pada anak-anak itu. Sebagian dari anak-anak itu tentu mengenalnya sebagai kiper dari klub kota itu. 


Setelah puas menggembirakan hatinya, juga membuat anak-anak itu senang, Szczeny pun melambaikan tangan sebagai tanda perpisahan. Tunggu dulu, dia tidak lantas keluar dari restoran itu tapi menghampiri kasir. Selain membayar penganan yang dia lahap, uang yang dia punya juga dipakai untuk mentraktir anak-anak itu. Seperti penampilannya di bawah gawang, dalam transaksi ini dia juga ogah setengah-setengah, seluruh biaya ulang tahun dia bayari. Full, tak ada sisanya.


Saat pesta usai, si orang tua yang punya hajat itu yang kebingungan saat mengetahui semua biaya pesta itu sudah ada yang menyelesaikannya. Orang tua si anak itu bukan orang susah, dia adalah seorang CEO perusahaan advertising. Biaya segitu tentu bukan apa-apa bagi mereka. Tapi, ya sudahlah, rezeki memang tidak kenal orang kaya atau miskin. Kata Babe Benyamin, kalau udeh rezeki kagak bakal kemane.


Semua memang senang. Anak-anak semua, orang tua senang, Szczeny apalagi.  Bisa dipastikan wajahnya semringah persis saat klubnya mengalahkan Villa 3-0, semalam. Jangan-jangan itu juga buah dari kedermawanannya itu. 


Image: Wikipedia

No comments:

Post a Comment