9.2.13

Neymar Hanya Pemain Bola di Hutan, kata Joey Barton



Bukan Joey Barton kalau tidak mengomentari orang lain. Kali ini korbannya adalah Neymar, bintang sepak bola asal Brasil. Kata Barton, yang lagi main karena dipinjamkan dari QPR ke Marseille, Neymar bukan pemain hebat seperti yang digembor-gemborkan saat ini.

“Neymar tidak bisa dikategorikan dengan pemain seperti Messi atau Ronaldo.”  Tulis Barton di akun twitternya.

Komentar Barton ini muncul tanpa sebab. Tapi setelah dia melihat sendiri permainannya saat melawan Inggris di Wembley, Rabu lalu. “Neymar hanya seorang striker di Liga Hutan Amazon.”

Keruan saja komentar ini bikin kuping panas. Pelatih Santos, Muricy Ramalho, sewot dengan kata-kata Barton itu. Tapi dia punya kata-kata sakti juga membalas komentar Barton itu.

“Saya tidak kenal dengan orang yang namanya Joe Barton. Saya kenal banyak orang, tapi tidak dengan orang ini.” Orang yang dikenal Ramalho hanya pemain sepak bola terkenal. “Kalau Pele, saya kenal.” Dia pun menyebut Neymar sebagai salah satu legenda Santos.

Neymar sendiri menanggapi dengan santai ocehan Barton itu. "Saya tidak membenci siapa pun Anda tidak akan pernah melihat saya berbicara buruk tentang seseorang atau pemain lain.. Ini bukan sesuatu yang saya ingin lakukan", kata striker.

No comments:

Post a Comment